Sumber daya manusia (SDM) merupakan salah satu aset penting bagi organisasi maupun perusahaan. Terjadinya perkembangan industri dan pasar menyebabkan tingkat kompetisi yang semakin tinggi antar perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan perlu menyadari pentingnya bimbingan teknis industri. Melalui bimbingan teknis, karyawan akan mendapatkan pengetahuan dan keterampilan sehingga dapat meningkatkan produktivitas dan efektivitas dalam bekerja. BSPJI Medan memiliki layanan jasa bimbingan teknis industri dengan kurikulum yang disusun secara khusus dan spesifik untuk memenuhi kebutuhan industri dan bisnis. Jasa bimbingan teknis tersebut terdiri atas dua jenis, yaitu:
- Bimbingan teknis yang dilaksanakan di BSPJI Medan atau tempat lainnya dengan materi dan waktu pelaksanaan ditetapkan oleh BSPJI Medan
- In house training / pengiriman tenaga ahli / instruktur / pelatih yang dilaksanakan di tempat pemohon (Industri, Dinas terkait, Pemda dan lain-lain)